Thursday, September 4, 2008

Nasi Goreng Italia Untuk Sahur

Hallo semua, mohon maaf lahir batin yach... Sorry nich, udah telat bilangnya, but I think it's okay. :P Oya, aq rasa kalian semua pengen kan nyobain menu yang baru di Bulan Puasa ini? Okay, kali ini aq mo kasih resep nasi goreng buat sahur. Tapi bukan nasi goreng biasa, choy! Hehehe, this is Italian fried rice. ;) Cobain yuu'!!!


Bahan:

1 sdm mentega
20 g bawang Bombay, cincang
50 g paprika merah, potong kecil
50 g paprika hijau, potong kecil
100 g jamur kancing kalengan, iris tipis
3 sdm saus tomat botolan
1 sdm saus cabai botolan
1 sdt oregano kering
1/2 sdt basil kering
1 lembar bayleaf
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt gula pasir
2 sdt garam
300 g nasi putih

Omelet, kocok rata:

2 butir telur ayam
1 sdm krim/susu cair
1/2 sdt merica bubuk
1sdt garam

Cara membuat:

1. Tumis bawang Bombay hingga layu dan harum.
2. Tambahkan paprika dan jamur,aduk hingga layu.
3. Tambahkan bumbu lainnya,aduk hingga mendidih.
4. Masukkan nasi,aduk hingga rata dan agak kering.
5. Angkat, sajikan dengan omelet.

Omelet:

1. Panaskan wajan dadar di atas api kecil, tuangkan telur.
2. Aduk-aduk hingga agak bergumpal lau ratakan. Dengan spatula, lipat telur menjadi dua.
3. Angkat, tutup dengan plastik lalu tekan-tekan hingga ujungnya berbentuk runcing.

Serving : 2 Orang
SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH PUASA...
Sumber : Detikfood.com

1 komentar:

Anonymous said...

Mau donk resepnya